Selasa, 23 Juni 2015

Pedoman Umum Penulisan Jurnal



Pedoman Umum Penulisan Jurnal

  1. Artikel yang ditulis Jurnal Miftahul Ulum adalah hasil pemikiran dan hasil penelitian di bidang Studi Islam dengan fokus kajian Hukum Islam dan Ekonomi Syariah. Naskah diketik dengan huruf Times New Roman, ukuran 12 pts, dengan spasi 1,5, di A4 sepanjang maksimum 20 halaman, dan diserahkan dalam bentuk soft file dan print out.
  2. Nama penulis dicantumkan tanpa gelar akademik dan ditempatkan dibawah judul artikel. Penulis dianjurkan mencantumkan alamat lembaga, nomor HP, dan email untuk memudahkan komunikasi.
  3. Seluruh judul bagian dan sub-bagian dicetak tebal (bold), dan tidak menggunakan angka/ nomor pada judul bagian.
Sistematika penulisan artikel hasil penelitian adalah :

  1. Judul; nama penulis (tanpa gelak akademik);
  2. Abstrak, (maksimal 200 kata) yang berisi  : Latar belakang, Tujuan penelitian, Metodologi, Hasil penelitian, Kesimpulan, Kata kunci.
  3. Pendahuluan (± 10%): Pendahuluan memuat latar belakang penelitian serta tujuan penelitian secara ringkas dan padat. Dukungan teori tidak perlu dimasukkan pada bagian ini, tetapi penelitian sejenis yang sudah dilakukan dapat dinyatakan.
  4. Kajian Pustaka/ Literature Review (± 30%): Bagian ini memuat teori-teori yang dipergunakan sebagai landasan fundamental oleh Peneliti di dalam melakukan penelitian. Pada bagian inilah penulis diharapkan mampu memberikan tinjauan kritis atas teori-teori yang dipergunakan dalam karya ilmiahnya.
  5. Metode (± 10%): Pada bagian ini diuraikan jenis penelitian yang digunakan, populasi maupun sampel dan teknik sampling yang digunakan. Selain itu, metode pengumpulan data dan metode análisis data yang relevan dengan penelitian yang dipublikasikan juga dijelaskan pada bagian ini. 
  6. Hasil dan Pembahasan (± 40%): Bagian ini memuat data (dalam bentuk ringkas), analisis data dan interpretasi terhadap hasil. Pembahasan dilakukan dengan mengkaitkan studi empiris atau teori untuk interpretasi. Jika dilihat dari proporsi tulisan, bagian ini harusnya mengambil proporsi terbanyak, bisa mencapai 50% atau lebih. Bagian ini bisa dibagi menjadi beberapa sub bab, tetapi tidak perlu mencantumkan penomorannya.
  7. Kesimpulan dan Saran (± 10%): Bagian ini memuat kesimpulan dari suatu penelitian. Kesimpulan merupakan jawaban dari tujuan penelitian, bukan mengulang teori dan bukan ringkasan pembahasan. Saran dibuat berdasarkan hasil temuan penelitian yang dimaksudkan untuk mengembangkan, menindaklanjuti atau menerapkan hasil penelitian baik bersifat teoritis dan praktis.
  8. Daftar Pustaka : Hanya memuat sumber-sumber yang dirujuk. Pustaka yang dirujuk disusun secara alfabet.  Perujukann dan pengutipan menggunkan teknik rujukan berkurung (nama, tahun: halaman). Pencantuman sumber pada kutipan langsung hendaknya disertai keterangan tentang nomor halamann tempat asal kutipan. Contoh: (Suhandi, 2005: 45).

PENULISAN DAFTAR PUSTAKA
1.      Buku
Nama pengarang [atau editor]. Tahun terbit. Judul buku. Tempat terbit. Nama penerbit.
a)      Buku dengan pengarang
Abdullah, Amin. 2006. Islamic Studies di perguruan Tinggi. Yogyakarta: Gramedia.
b)     Buku dengan lembaga atau organisasi sebagai pengarang.
[Fsaintek UIN Maliki] Fakultas Sains dan teknologi, Universitas Islam Negeri Malang. 2001. Pedoman Penulisan Tugas Akhir. Malang. Fsaintek UIN Maliki.
c)      Buku terjemahan
Wood, Alan dan Grant, Ted. 2002. Revolusi Berfikir Sains. Terjemahan oleh Rafiq N. 2006. Jakarta. Gramedia.
d)     Buku kumpulan artikel
Irawan, Irma dan Supriono, Andi [Eds]. 2003. Jurnalistik Kontemporer (Edisi ke-2, cetakan ke-1). Bandung. Salsabila Press.

2.      Jurnal
Nama pengarang. Tahun terbit. Judul artikel. Nama jurnal. Nomor volume: halaman.
a)      Pengarang satu orang
Zainudin, Ahmad. 2007. Al Qur’an dan Material Genetik dalam Sel Kelamin Pria Penentu Jenis Kelamin Bayi. Miftahul Ulum. Volume 8, Nomor 2:67-78.
b)     Pengarang 2-5 orang
Hasan, Mahbub, Mubarok, Himmatul dan Zakia. 2008. Identifikasi Golongan Senyawa Antioksidan Ekstrak Buah Pisang Berdasar Variasi Pelarut. Alchemy. Volume 110: 875-978.
c)      Pengarang lebih dari 5 orang
Baihaqi et all. 2015. The Effect of Ginger on Serotonin-Induced Hypotermia. J Pharm. Sci. Japan. Volume 111, Nomor 1: 1-7
d)     Pengarang merupakan organisasi
[SSCC] Scandinavian Society for Clinical Chemistry. 1987. Recomended method for the determination in blood. Scand J Clib Lab Invest. Volume 78: 98- 111.
e)      Artikel tanpa Pengarang
[Anonim]. 2001. Epideminology for Primary Health Care. Int J Epidemiol. Volume 5: 22-38.
f)       Abstrak
Suhandi, Andi. 2009. Pengaruh Kepemimpinann Terhadap Kinerja Pegawai [abstrak]. Di dalam: Seminar Nasional Pendidikan XXIX; Bogor, 10-28 September 2009. Bogor: Pusat Studi Lembaga Penelitian Indonesia. Abstrak Nomor 5.
g)      Artikel dari publikasi Elektronik
Sukandana, I Made. 2009. Senyawa Antibakteri Golongan Flavonoid Dari Buah Belimbing. Jurnal Kimia. Volume 3, Nomor 2: 109-116. Http://Ejournal.Unud.Ac.Id/Abstrak/J%20Kim%20VOL%204%201%20-8.Pdf

h)     Skripsi, Tesis dan Disertasi
Nama Pengarang. Tahun Terbit. Judul. Tempat institusi. Nama institusi tempat tersedianya karya ilmiah tersebut.
Firdausy, Anwar. 2007. Analisa Tipologi Pemikiran Ibnu Khaldun dalam Pandangan Sosialis [Tesis]. Jakarta: Program Pascasarjana UIN Jakarta.
i)        Surat Kabar
Nama Pengarang. Tanggal bulan tahun terbit. Judul. Nama surat kabar. Nomor halaman (nomor kolom)
Baihaki, Zainuddin. 1 Desember, 2015. Pergulatan Menuju Perdamaian Palestina. Jawa Pos: 6 (kolom 2-5).
j)       Tulisan berita dalam koran (tanpa pengarang)
Surya. 27 Desember 2008. KPK Pelototi Dana Yayasan Instansi Negara. Halaman 3.